Cara Konfigurasi Router Di Ubuntu Server

Selamat pagi sobat fnd4something. pagi ini saya akan share tentang Mengkonfigurasi Router di Ubuntu
Dalam mengkonfigurasi Router Di Ubuntu server terdapat bebrapa tahapan konfigurasi yaitu:

Pertama Konfigurasi Interface terlebih dahulu Caranya Ketikkan Perintah :

Nano /etc/network/interfaces Lalu Tekan ENTER

Kemudian  setelah masuk ke direktori Interfaces Ketikkan:

auto eth0 inet static
address 192.168.10.2
netmask 255.255.255.0
network 192.168.10.0
broadcast 192.168.10.255
gateway 192.168.10.1
auto eth1 inet static
address 192.168.2.1
netmask 255.255.255.0
network 192.168.2.0
broadcast 192.168.2.255

Kemudian Simpan Script di atas dengan cara menekan Tombol Ctrl + X Kemudian Ketikkan Lalu Tekan ENTER

Setelah konfigurasi di atas di simpan selanjutnya kita harus merestart NETWORKING nya dengan mengetikkan Perintah :
/etc/init.d/networking restart Lalu Tekan ENTER

Setelah itu kita setting sysctl nya dengan mengetikkan :
nano /etc/sysctl.conf Lalu Tekan ENTER

Setelah masuk ke dalan file sysctl.conf  cari IPV4.forward = 1 kemudian hapus tanda pagar yang ada pada awal script tersebut, setelah itu keluar dengan cara menekan Tombol Ctrl + X Kemudian Ketikkan Lalu Tekan ENTER

Setelah mengkonfigurasi Interfaces dan sysctl kita masi harus mengkonfigurasi 1 file lagi yaitu rc.local caranya:
Masuk ke ke file rc.local dengan mengetikkan perintah
nano /etc/rc.local Lalu Tekan ENTER

kemudian isi script seperti berikut
iptables –t nat –A POSTROUTING –s network eth1/24 –d 0/0 –j MASQUERADE

setelah itu keluar dengan cara menekan Tombol Ctrl + X Kemudian Ketikkan Lalu Tekan ENTER
kemudian restart PC kita dengan mengetikkan perintah reboot

Setelah selasai reboot dan Login ke Server dengan cara :.

Ketikkan perintah tambahan yaitu
Sysctl –p
Iptables –L nat -t

Selanjutnya kita hanya tinggal mengatur IP addres pada Client agar sama seperti pada eth1 di server, dan setelah selesai di atur lakukanlah tes ping antara PC server dan PC client apabila tes ping berhasil berarti router yang kita konfigurasi telah berhasil

Catatan : cara dalam setiap meng konfigurasikan router si ubuntu pada dasarnya bisa dengan banyak cara namun cara yang sara ajarkan adalah metode paling singkat menurut saya, dan saya juga menunggu kritik dan saran dari anda thanks..

Comments