Cara Pasang Dublin Core Cara Pasang Dublin Core

Cara Pasang Dublin Core
Find4Something - Dublin Core adalah salah satu skema metadata yang digunakan untuk web resource description and discovery. Dublin Core berguna untuk membangun web agar lebih SEO Friendly dan membantu mempercepat pengindeksan di google. Gagasan membuat suatu standar baru agaknya dipengaruhi oleh rasa kurang puas dengan standar lama seperti misalnya MARC yang dianggap terlampau sulit (hanya dimengerti dan bisa diterapkan oleh pustakawan) dan kurang bisa digunakan untuk web resources. Untuk menangani banjir web resources diperlukan cara dan format yang lebih sederhana. Ciri-ciri Dublin Core yang diharapkan bisa membuatnya diterapkan secara luas oleh berbagai kalangan adalah:
  1. Dublin Core dibuat sesederhana mungkin agar dapat digunakan baik oleh awam (bukan pengatalog) maupun profesional. Diharapkan bahwa pencipta resource itu sendiri akan dapat membuat metadata (deskripsi) karya mereka tanpa memerlukan pelatihan khusus.
  2. Semua unsur bersifat opsional dan dapat diulang apabila diperlukan
  3. Unsur-unsur diterima secara internasional, dan dapat diterapkan oleh semua disiplin ilmu
  4. Setiap unsur dapat diperluas agar data yang lebih khusus (misalnya untuk disiplin ilmu atau aplikasi khusus) dapat tertampung
  5. Dapat ditempatkan di dalam Web page (embedded) biasanya sebagai bagian dari header, sehingga dapat dideteksi oleh web robot atau spider
Dublin Core memiliki 15 unsur diantaranya:
  • Title
  • Creator 
  • Subject
  • Description,
  • Publisher
  • Contributor
  • Date
  • Type
  • Format
  • Identifier
  • Source
  • Language
  • Relation
  • Coverage
  • Rights
Dublin Core kemudian berkembang menjadi skema dengan dua versi yaitu:
  • Qualified
  • Unqualified
Versi Qualified dilengkapi dengan tiga unsur tambahan yaitu: 
  • Audience
  • Provenance
  • RightsHolder.
Seringkali kita bertanya-tanya mengapa hasil review blog menggunakan SEO QUAKE selalu bertanda silang pada tabel Dublin Core. ini membuktikan karena blog kita belum kita pasang metadata Dublin Core tersebut, untuk itu EDUKATIF BLOG menyediakan tutorial mengenai Cara Pasang Dublin Core di blog. mari kita simak

Cara Pasang Dublin Core di Blog

1. Log in Blogger
2. Edit HTML
3. Copy kode berikut ini kemudian paste dibawah kode <head> :
<meta content='Ary Anshorie' name='DC.Creator'/>
<meta content='EDUKATIF BLOG' lang='en' name='DC.Title'/>
<meta content='EDUKATIF BLOG' lang='en' name='DC.Subject'/>
<meta content='GUDANG ARTIKEL, MAKALAH, KARYA ILMIAH, SKRIPSI, APPS AND GAMES, FREE MP3, ALL DOWNLOAD VIA MEDIAFIRE' lang='en' name='DC.Description'/>
<meta content='1998-09-22' name='DC.Date.LastModified' scheme='ISO 31-1'/>
<meta content='http://edukatif.blogspot.com' name='DC.Identifier'/>
<meta content='EDUKATIF BLOG | KUTAI KARTANEGARA' name='DC.Publisher'/>
<meta content='en' name='DC.Language' scheme='ISO639'/>
<meta content='http://edukatif.blogspot.com' name='DC.Relation.IsPartOf'/>
<meta content='http://edukatif.blogspot.com/2012/11/selayang-pandang-edukatif-blog.html' name='DC.Rights'/>
4. Silahkan and rubah sendiri kode yang berwarna merah sesuai blog anda
5. Langkah terakhir silahkan anda cek blog anda dengan meng-klik DIAGNOSTIC pada add ons Seo Quake. jika langkah-langkahnya benar maka akan muncul tanda centang hijau pada tabel Dublin Core Seo Quake seperti gambar diagnosa EDUKATIF BLOG dibawah ini : 


Cara Pasang Dublin Core di Blog

Demikian tutorial singkat mengenai Pengertian dan Cara Pasang Dublin Core di Blog. jika anda menghendakinya silahkan anda copy artikel ini dan memublikasikannya di blog anda, dengan ataupun tanpa mencantumkan link sumbernya. karena saya hanya ingin berbagi pengalaman dan berharap bisa bermanfaat bagi teman-teman semua.
 
Sumber: http://edukatif.blogspot.com/2012/12/cara-pasang-dublin-core.html

Comments